Bahan Membuat Sushi Roll Mayo
- 1 bungkus kulit nori.
- secukupnya Nasi putih lembut hangat.
- secukupnya Garam.
- secukupnya Gula pasir.
- 100 gr fillet daging ayam(potong memanjang,goreng tepung bumbu).
- 100 gr tempe(potong memanjang,goreng dengan tepung bumbu).
- 2 butir telur,buat dadar tipis,potong memanjang.
- 2 buah sosis sapi,goreng,potong memanjang.
- 1 buah timun jepang,potong memanjang.
- secukupnya Selada sayur.
- 1 bungkus mayonaise.
Langkah Memasak Sushi Roll Mayo
- Siapkan kulit nori,campur nasi dengan garam dan gula pasir secukupnya,aduk rata, siapkan mayonaise dan isiannya yang lain.
- Siapkan nampan datar,ambil satu lembar kulit nori(bagian yang mengkilap dibawah sedang bagian yang agak kasar menghadap ke atas),ambil secukupnya nasi, ratakan diatas kulit nori,lalu tata diatasnya, selada sayur, ayam goreng,tempe goreng,sosis, telur dadar,timun,beri atasnya mayonaise,gulung perlahan dan padatkan.
- Ambil pisau tajam tipis,potong2 melintang perlahan sesuai selera,sushi roll mayo siap dihidangkan bersama pelengkap yang lain.
Get Latest Recipe : HOME